Input Transfer Stock By Request


Input Transfer Stock

Fitur transfer stok digunakan untuk memindahkan stok yang ada di dalam gudang pusat ke gudang toko secara sistem. Di dalam program terdapat transfer stok request, transfer stok intransit, maupun transfer stok langsung. Transfer stok request adalah dimana terdapat permintaan barang dari gudang toko ke gudang pusat, kemudian gudang pusat akan menyetujui request tersebut dan mengirimkan stok barang yang di request. Sedangkan transfer stok intransit adalah suatu metode transfer dimana barang yang dikirim akan berhenti di gudang intransit (gudang titipan) yang kemudian dari gudang intransit akan meneruskan pengiriman ke gudang tujuan. Kemudian transfer stok langsung adalah suatu metode transfer dimana barang yang dikirim akan sampai ke gudang tujuan tanpa intransit dahulu.

Input Transfer Stock By Request

Berikut langkah – langkah input transfer request hingga proses approve request dan pengiriman stok barang yang di request:

1. Masuk cabang toko, dan buka menu stok lalu pilih transfer stok request dan pilih input baru

 

2. Pilih gudang  asal dengan gudang pusat (gudang yang akan menerima request transfer stok), dan pilih gudang tujuan dengan gudang toko (gudang yang akan menerima pengiriman transfer stok dari gudang asal). Kemudian input barang yang akan direquest ke gudang pusat, jika telah selesai input dapat tekan simpan untuk menyimpan data dan akan mencetak nota transfer request

3. Setelah request ke gudang pusat, gudang pusat perlu approve request transfer yang dilakukan oleh toko melalui menu stok pilih transfer stok request dan pilih register outstanding transfer stok request. Pilih kode nota transfer request yang sesuai dengan nota transfer request yang diterima gudang pusat, kemudian centang kolom approve lalu tekan tombol simpan pada toolbox untuk menyimpan hasil approve

4. Jika telah approve nota transfer request dari toko, gudang pusat melakukan pengiriman barang ke gudang toko melalui menu stok pilih transfer stok antar gudang dan pilih transfer stok langsung / transfer stok intransit sesuai metode pengiriman yang digunakan

5. Isikan kolom no. transfer request sesuai dengan kode nota transfer request dari gudang toko kemudian tekan simpan untuk menyimpan data lalu mencetak nota transfer stok dan proses transfer stok selesai